Produk populer sejuta umat yang membuat penampilan Anda semakin kece itulah jaket denim pria. Fashion yang sangat mudah untuk dipadu padankan oleh berbagai item. Oleh sebab itu, produk wajib yang harus dimiliki oleh kaum pria. Bagi Anda yang belum memilikinya, ada baiknya simak ulasan berikut ini agar mengetahui referensi fashion brand lokal paling kece.
Walaupun disebut sebagai brand lokal, namun tak kalah hebatnya dengan produk luar negeri yang harga selangit. Yuk, segera pantengin harganya…
Brand Lokal Paling Kece
Sebagai seorang pria, pastinya menginginkan penampilan paling cool. Bahkan demi terlihat keren rela merogoh kocek lebih, demi sebuah penampilan. Namun, tahukah Anda terdapat fashion pria dengan harga terjangkau, yah jaket denim pria, yaitu:
1.Produk Barley Division
Brand lokal besutan dari Blitar yang launching pada tahun 2016, mempunyai sejumlah produk jaket paling keren. Desain dan bahannya yang sangat berkualitas menjadikannya awet dan nyaman ketika dikenakan.
Cukup menyiapkan uang Rp 225.000, Anda dapat membawa pulang jaket suave Blue produk terfavorit kalangan pria.
2. Produk Guten Inc
Produk lokal berikutnya adalah jebolan dari Bandung, yaitu Guten Inc. Berbagai jenis produk fashion untuk jaket denim pria dengan koleksi yang sangat kekinian.
Koleksi dengan banyak peminatnya Bullitt blue Trucker jaket dengan kualitas super premium. Cukup menyiapkan uang Rp229.000, Anda sudah dapat mengadopsinya.
3. Produk Morris Ini The Sky
Nah, selanjutnya adalah produk bagi Anda yang memiliki low budget. Produk Morris ini the sky adalah solusi agar penampilan Anda terlihat semakin keren.
Dengan harga yang ramah kantong, Anda sudah dapat Meminang jaket denim pria, yaitu Rp 160.000. Cukup terjangkau bukan? Dengan kualitas yang super keren.
4. Produk Memphis Origins
Brand berikutnya adalah dari brand lokal Memphis Origins. Desainnya yang sangat cute dengan adanya aksen bordir membuat penampilan Anda semakin cool.
Jika Anda ingin memiliki gaya baru, barangkali brand lokal ini bisa menjadi solusi bagi Anda. Harganya yang sangat ramah kantong membuat siapa saja dapat meminangnya.
5. Produk Papago
Produk Papago yang dapat menjadi referensi bagi Anda si pecinta jaket denim pria. Terbuat dari bahan kualitas super denim yang sangat lembut. Serta terdapat sablon gambar dibagikan gambar jaket, membuat penampilan menjadi semakin kece. Cukup dengan menyiapkan uang sejumlah Rp.349.000 Anda sudah dapat mengenakannya.
Bagaimana? Mana pilihan Anda? Yang paling kece yang ingin Anda adopsi? Jaket denim pria dengan harga yang terjangkau.
Leave a Reply